Uncategorized @id
January 25, 2023

Telemarketing Outbound untuk Pemasaran yang Jitu

Setiap perusahaan tentu memiliki bermacam-macam cara untuk meningkatkan penjualan ataupun penggunaan jasa mereka, salah satunya adalah dengan strategi telemarketing outbound. Telemarketing adalah salah satu strategi pemasaran yang memberikan informasi dan menawarkan  produk kepada konsumen melalui telepon.

Telemarketing hampir terdapat di semua jenis industri, mulai dari jasa, telekomunikasi, hingga perbankan. Hal yang ditawarkan bermacam-macam mulai dari, produk dan jasa, layanan asuransi, hingga permintaan donasi.

Pentingnya Telemarketing 

Ada beberapa alasan mengapa telemarketing masih penting untuk dilakukan, antara lain :

Membantu meningkatkan brand awareness

Dengan menjaga hubungan antara penjual dan pelanggan membuat mereka akan percaya akan produk ataupun jasa. Kemungkinan pelanggan akan merekomendasikan produk atau jasa kepada orang lain juga tinggi  Salah satu cara untuk menjaga hubungan dengan pelanggan adalah dengan menghubungi mereka melalui berbagai media, salah satunya telepon.

Meningkatkan penjualan produk atau jasa

Setelah brand awareness terbangun, maka akan meningkatkan penjualan produk atau jasa perusahaan.

Berpeluang untuk follow up pelanggan

Terkadang orang merasa ragu untuk membeli suatu produk atau menggunakan suatu jasa. Dengan telemarketing, perusahaan  dapat melakukan follow up kepada pelanggan dengan meyakinkan mereka untuk membeli produk atau jasa.

Jenis-jenis Telemarketing

Ada dua jenis telemarketing, yaitu :

Telemarketing keluar (outbound telemarketing)

Telemarketing outbound adalah kegiatan telemarketing yang digunakan oleh perusahaan yang berfungsi terkait kapasitas penjualan sebuah produk atau jasa. Telemarketing outbound dilakukan dengan cara melakukan panggilan melalui pusat layanan telepon (call center). Begitulah cara kerja telemarketing outbound.

Hal-hal yang disampaikan dalam telepon seperti pembukaan account baru, pemesanan ulang, layanan pelanggan, dan lain sebagainya. Untuk menggunakan teknik telemarketing, diperlukan telemarketing outbound analyst job yang berpengalaman, contohnya bisa ditemukan di perusahaan outsourcing.

Telemarketing masuk (inbound telemarketing)

Berbeda dengan telemarketing outbound sales, telemarketing inbound adalah kegiatan telemarketing yang digunakan perusahaan untuk mendapatkan pesanan dan menerima informasi dari pelanggan baru, pelanggan potensial maupun pelanggan lama.

Telemarketing inbound disediakan oleh produsen bagi para pelanggan potensial untuk meminta informasi produk atau jasa, memesan langsung, memberikan pengaduan, dan atau mengungkapkan keluhan.

Kelebihan dan Kekurangan Telemarketing Outbound

Strategi pemasaran telemarketing memiliki kelebihan dan kekurangan, antara lain adalah:

Kelebihan telemarketing

Menyediakan tempat di mana produsen dapat dengan mudah berinteraksi langsung dengan pelanggan maupun calon pelanggan.

Lebih hemat biaya bila dibandingkan dengan berjualan atau bertemu secara langsung.

Hasilnya sangat terukur.

Meningkatkan efisiensi pemasaran karena dapat menjangkau lebih banyak orang melalui telepon.

Mempermudah dalam perluasan wilayah penjualan.

Kekurangan telemarketing

Telemarketing terkadang dianggap mengganggu, sehingga berimbas pada citra perusahaan.

Banyak orang yang enggan untuk menerima telemarketing.

Membutuhkan waktu yang cukup lama untuk melatih pegawai agar dapat berjualan melalui telepon dengan baik.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Bagus Lainnya

GBA Indonesia – April 2023 Pada tanggal 13-18 April 2023, Bapak Denis Guittet – CEO GBA Global BPO Solutions – telah mengunjungi kantor perusahaan CONVERGENCE...

Memiliki perusahaan dengan kualitas sumber daya manusia yang terbaik adalah investasi jangka panjang. Untuk itulah banyak perusahaan yang menggunakan BPO atau Outsourcing yang terpercaya untuk...

Alih-alih negara maju, bisnis atau Perusahaan Business Process Management kebanyakan terkonsentrasi di negara berkembang. BPO adalah landasan bagi organisasi yang ingin berkembang di pasar karena...