Berbagai Fungsi Business Process Outsourcing
Article
February 18, 2023

Berbagai Fungsi Business Process Outsourcing Untuk Efisiensi Bisnis Dan Keuangan

Business Process Outsourcing atau BPO sering dimanfaatkan perusahaan untuk membantu mengerjakan sejumlah kegiatan operasional. Tak sedikit di antaranya yang menggunakan fungsi Business Process Outsourcing untuk mengelola keuangan dengan tujuan efisiensi bisnis. Khususnya pada perusahaan baru yang belum bisa merekrut karyawan dan memberikan gaji tetap.

Lantas, bagaimana bisa BPO berdampak pada efisiensi bisnis dan penghematan biaya? Di bawah ini dijelaskan alasan-alasan yang membuat sistem tersebut masih dipercaya banyak perusahaan:

  • Membantu pengendalian biaya operasional

Bukan tanpa alasan perusahaan membutuhkan biaya besar saat merekrut karyawan. Ada sejumlah tahapan yang perlu dilewati, dari seleksi hingga wawancara, bahkan psikotes untuk beberapa pekerjaan. Belum lagi penetapan gaji yang harus disesuaikan kemampuan SDM, pengalaman, hingga kontrak yang disepakati.

Fungsi Business Process Outsourcing dalam hal ini adalah membantu mengendalikan biaya operasional. Pasalnya, untuk merekrut tenaga outsourcing, biaya yang dikeluar untuk menggaji tak sedikit. Selain itu, kontrak yang diberikan lebih singkat dibandingkan karyawan tetap.

  • Proses pencarian tenaga kerja ditangani penyedia layanan

Mencari karyawan yang memenuhi kriteria bukan hal mudah. Di sisi lain, perusahaan juga tak bisa mengalokasikan waktu terlalu lama untuk menemukan tenaga kerja. Maka dari itu, keberadaan BPO dianggap sangat membantu perusahaan, sebab mereka yang akan mengurus pencarian tenaga kerja yang diperlukan.

Untuk memaksimalkan fungsi Business Process Outsourcing ini, perusahaan tingga menyerahkan kriteria tenaga kerja yang dicari. Secara tak langsung, hal tersebut juga dapat memangkas bujet yang disiapkan untuk perekrutan karyawan.

  • Membuat perusahaan lebih cepat merespons pasar

Saat mengalami keterbatasan SDM, perusahaan tak bisa sembarangan mengeluarkan uang. Jangankan untuk membuat produk-produk baru, merekrut karyawan saja harus dipertimbangkan baik-baik. BPO pun hadir sebagai solusi, sebab mereka dapat menyediakan tenaga kerja untuk mengisi posisi-posisi tertentu sampai kondisi perusahaan stabil.

Di sisi lain, perusahaan akan lebih fokus menangani kegiatan-kegiatan operasional, terutama yang diprioritaskan. Alhasil, mereka bisa lebih cepat merespons kebutuhan pasar dan memenuhi keperluan tertentu tanpa menurunkan kualitas.

  • Menekan risiko yang berkaitan dengan profit

Fungsi Business Process Outsourcing berikutnya dalam efisiensi bisnis adalah menekan risiko-risiko yang berkaitan dengan profit. Menyambung dari poin sebelumnya, perusahaan yang memakai tenaga outsourcing dapat membantu mereka fokus pada tujuan-tujuan utama. Sementara biaya operasional tak mengalami pembengkakan drastis.

Langkah tersebut dianggap sebagai antisipasi risiko, baik untuk jangka pendek maupun panjang. Anda pun dapat memperkirakan kapan harus memakai tenaga outsourcing. Dengan begitu, Anda bisa menjaga keuangan perusahaan sesuai strategi yang dibuat.

  • Meningkatkan fokus untuk kemajuan perusahaan

Pengadaan outsourcing akan meningkatkan fokus perusahaan untuk meraih kesuksesan. Seperti yang ditegaskan dalam poin-poin sebelumnya, fungsi Business Process Outsourcing memungkinkan Anda menekan bujet untuk merekrut tenaga kerja. Sementara karyawan tetap bisa mengerjakan tugas sesuai jobdesc mereka.

Ketika perusahaan fokus pada kegiatan operasional, mereka tak akan kesulitan memenuhi target yang telah ditentukan. Apalagi kalau Anda bekerjasama dengan penyedia outsourcing profesional, setiap tenaga kerja yang direkomendasikan pasti sudah menguasai bidangnya.

  • Berbagi risiko usaha dengan penyedia layanan

Ketika menggunakan layanan dari BPO, Anda secara tak langsung ‘berbagi’ risiko dengan mereka. Pasalnya, perekrutan tenaga kerja tak akan dilakukan oleh perusahaan, melainkan penyedia layanan yang bersangkutan. Jadi, Anda tak bakal pusing mengurus tahap seleksi, wawancara, sampai penetapan yang kadang memerlukan biaya besar.

Meski begitu, Anda harus tetap memperhatikan fungsi Business Process Outsourcing ini. Periksa setiap tenaga kerja yang mereka rekomendasikan. Apakah sudah memenuhi kriteria yang mampu mengikuti ritme bekerja.

  • Penggunaan teknologi terkini untuk tingkatkan profit

Penggunaan tenaga kerja outsourcing membuat produksi perusahaan tetap stabil, bahkan dapat mengalami peningkatan. Apalagi kalau Anda sudah mengimplementasikan teknologi terkini yang akan meningkatkan produk. Para tenaga kerja bisa langsung memakainya untuk mengimbangi karyawan lain.

Bagaimana kalau tenaga kerja outsourcing belum terlalu berpengalaman? Anda bisa memberi pelatihan khusus sampai mereka bisa memakai teknologi tersebut. Pilihan lainnya adalah mencari SDM yang lebih ahli.

Semoga informasi ini memudahkan Anda memahami fungsi Business Process Outsourcing untuk efisiensi bisnis dan keuangan!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More Great Article

Wawancara perilaku menjadi salah satu jenis wawancara kerja yang umumnya dilakukan oleh rekruiter. Mereka akan melontarkan pertanyaan yang berhubungan dengan kemampuan kandidat dalam memecahkan sebuah...

Adanya kesenjangan dalam riwayat pekerjaan menjadi salah satu kendala yang dihadapi setiap pencari kerja. Ya, meski adanya celah pada resume tidak serta merta dapat menutup...

Di era digital, kehadiran online profesional sangat penting, khususnya dalam mencari pekerjaan. Sebab, banyak perusahaan dan rekruter menggunakan internet untuk mencari kandidat yang sesuai untuk...