loyalitas dan retensi konsumen
Article
March 5, 2023

Seberapa Penting Loyalitas Dan Retensi Konsumen? Beginilah Cara Meningkatkan Customer Satisfaction

Dalam sebuah bisnis, statistik pelanggan sangat penting. Pasalnya, data tersebut menjadi tolak ukur suksesnya brand yang dipasarkan. Terlebih jika brand itu baru rilis di pasaran. Pasti perusahaan akan gencar-gencarnya melakukan pemasaran. Tujuannya untuk mendapatkan pelanggan baru.

Tidak heran jika hal ini dilakukan. Namun, ada yang lebih penting yaitu mempertahankan pelanggan lama atau retensi pelanggan. Maksudnya, perusahaan harus bisa menanamkan kepercayaan di ingatan konsumen bahwa brand yang dijual bagus.

Loyalitas dan retensi konsumen menjadi kunci pendorong naiknya income atas pembelian kembali. Tetap perlu diingat untuk mendapatkannya tidaklah mudah. Perusahaan harus mampu memberikan pengalaman yang baik kepada konsumen setelah pemakaian pertama.

Pengalaman yang baik tidak hanya datang dari pemakaian brand yang dijual tapi pelayanan yang diberikan. Simak penjelasan berikut untuk mengetahui bagaimana cara meningkatkan customer satisfaction.

  1. First Impression Sangat Penting Untuk Mengundang Minat Konsumen

First impression erat kaitannya dengan pelayanan. Menjadi hal penting bagi konsumen karena first impression menjadi kunci ekspektasi terhadap perusahaan. Oleh karena itu, perusahaan harus mampu menciptakan kesan pertama yang baik untuk membuat pelanggan betah.

Berawal dari tutur kata yang ramah, ekspresi muka yang riang dan bahagia, kenyamanan tempat, dan kemudahan melakukan pemesanan. Dari sini perusahaan sudah membentuk ekspektasi baik di memori ingatan konsumen.

  1. Terus Upgrade Brand Melalui Kelemahan Dan Komen Konsumen

Cara meningkatkan citra perusahaan yang baik dapat melalui upgrade brand melalui keluhan dan komen konsumen. Tentu hal ini sangat penting, memang benar keuntungan menjadi tujuan utama. Tapi ingat, keuntungan datang dari pembelian.

Tidak hanya itu, brand yang semakin bagus akan mendatangkan value plus bagi perusahaan. Pertama, pelanggan baru akan terus berdatangan. Kedua, tingkat loyalitas dan retensi konsumen akan meningkat.

  1. Menumbuhkan Jiwa Kompetitif Melalui Pemberian Apresiasi

Customer satisfaction dapat hadir dari mana saja, salah satunya yaitu pemberian apresiasi. Maksudnya, perusahaan dapat memberikan diskon atas pembelian grosir, hadiah, voucher gratis, dan lainnya.

Secara tidak langsung, perusahaan telah menumbuhkan jiwa kompetitif konsumen. Mereka akan terus melakukan pembelian ulang untuk sekedar mendapatkan diskon atau hadiah tambahan yang diincar. Tidak hanya melalui barang, dapat juga dengan mengucapkan terima kasih. Atau, ungkapan lain.

  1. Respon Cepat Anti Ribet

Kini, semua orang menginginkan semuanya cepat dan anti ribet termasuk dalam melakukan pembelian. Inilah masalah yang harus diselesaikan perusahaan, bagaimana kecepatan yang diinginkan dapat terwujud.

Semakin cepat feedback yang diberikan, semakin meningkat customer satisfaction yang dirasakan. Tidak hanya itu, cara ini dapat mencegah pelanggan kabur. Misalnya saja, jika konsumen ingin membeli sabun dengan brand kita tapi respon lama. Kemungkinan besar akan berpindah ke toko lain.

  1. Taktik Pemasaran Cerdas Dengan Menyertakan Data

Perusahaan harus mampu menarik minat konsumen melalui taktik pemasaran cerdas. Dimana tidak hanya membuat ingatan yang baik tentang brand yang dipasarkan. Melainkan, dapat menambahkan data pendukung guna meyakinkan kebimbangan yang dialami konsumen.

Dari data yang dipaparkan, pastikan konsumen terbantu menjawab pertanyaan-pertanyaan yang mungkin tidak tersampaikan. Salah satu tujuannya yaitu untuk meningkatkan kepercayaan atas brand yang ditawarkan.

  1. Edukasi Customer Dengan Memberikan Informasi Terbaru Tentang Brand

Menjaga hubungan baik dengan konsumen sangat penting. Tentu hal ini akan membantu perusahaan dalam meningkatkan loyalitas dan retensi konsumen. Hal ini dapat dilakukan melalui pemberian edukasi customer.

Kenalkan secara detail produk yang dijual. Mulai dari bahan yang digunakan, keunggulan brand, cara pemakaian, perkembangan produk, dan lainnya. Selain melalui konten edukasi atau penyampaian langsung, dapat juga membuka forum komunitas untuk memaksimalkan komunikasi.

  1. Berikan Solusi Terhadap Masalah Konsumen

Tidak menutup kemungkinan rasa kecewa, komplain, dan masalah lain dialami konsumen. Sebagai perusahaan pemilik brand wajib menyampaikan permintaan maaf atas ketidaknyamanan. Tapi, tidak cukup sampai disitu.

Perusahaan juga mempunyai kewajiban memberikan solusi atas keluhan yang disampaikan konsumen. Tidak hanya melalui bualan  manis saja, melainkan realisasi solusi. Perilaku cekatan seperti inilah yang diinginkan konsumen.

Begitulah cara untuk meningkatkan loyalitas dan retensi konsumen. Jika anda kesulitan mendapatkan sumber daya profesional, convergence.id menjadi solusinya. Perusahaan ini terpercaya dan handal dengan berbagai pelayanan yang dimiliki untuk meningkatkan customer satisfaction.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More Great Article

Wawancara perilaku menjadi salah satu jenis wawancara kerja yang umumnya dilakukan oleh rekruiter. Mereka akan melontarkan pertanyaan yang berhubungan dengan kemampuan kandidat dalam memecahkan sebuah...

Adanya kesenjangan dalam riwayat pekerjaan menjadi salah satu kendala yang dihadapi setiap pencari kerja. Ya, meski adanya celah pada resume tidak serta merta dapat menutup...

Di era digital, kehadiran online profesional sangat penting, khususnya dalam mencari pekerjaan. Sebab, banyak perusahaan dan rekruter menggunakan internet untuk mencari kandidat yang sesuai untuk...